PENGADILAN AGAMA RANGKASBITUNG KELAS 1B.png

Written by Super User on . Hits: 163

WhatsApp Image 2024-12-10 at 19.05.13.jpeg

 

PA Rangkasbitung mou dengan 340 Desa, cetak rekor MURI

Rangkasbitung (10/12/24) Pengadilan Agama Rangkasbitung melaksanakan Penandatangan Perjanjian Kerjasama antara Pengadilan Agama Rangkasbitung dengan 340 Desa Se-Wilayah Kabupaten Lebak tentang pojok layanan Pengadilan Agama di Kantor Desa, Perjanjian Kerjasama tersebut akan dicatatkan dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), sebagai Pengadilan Agama pertama yang MOU dengan 340 Desa dalam menyediakan pelayanan di Kantor Desa.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Pengadilan Agama Rangkasbitung Nur Chotimah, S.H.I, M.A dalam sambutannya pada pelaksanaan Perjanjian Kerjasama tersebut yang dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Lebak, selasa pagi 10 Desember 2024. Beliau juga menyampaikan atas support yang luar biasa dari Pj. Bupati Lebak beserta OPD lainnya dan juga ucapakan terima kasih dari seluruh kepala desa di Kabupaten Lebak.

Pj. Bupati Lebak yang diwakili oleh Asisten Daerah (Asda) I Bidang Pemerintahan Alkadri menyampaikan bahwa Pemda Lebak merasa bangga dengan kegiatan ini dan menginstruksikan kepada seluruh kepala desa bahwa Peningkatan Sumber Daya Manusia di desa menjadi perhatian Pemda. Menurut beliau pembangunan di desa tidak hanya pembangunan fisik saja, akan tetapi pembangunan sumber daya manusia juga sangat penting, oleh sebab itu dengan adanya kerjasama dengan PA Rangkasbitung dapat meningkatkan pengetahuan SDM masyarakat di desa.

Dalam kesempatan yang sama Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Badilag Dr. Candra Boy Seroza, S.Ag.,M.Ag menyampaikan juga bahwa kegiatan ini merupakan Program Prioritas Badilag dalam penguatan kelembagaan, karena Pengadilan Agama perlu koordinasi dengan lembaga atau instansi lainnya dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat yang sama. Oleh sebab itu, beliau juga meminta kepada seluruh Pengadilan Agama se-Indonesia untuk kegiatan ini dapat di Amati, Tiru dan Modifikasi (ATM).

Kegiatan yang dilaksanakan secara luring dan during ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua PTA Banten, Para Hakim Tinggi, Panitera dan Sekretaris PTA Banten, Ketua PA-Sewilayah PTA Banten, diikuti oleh seluruh Ketua Pengadilan Agama se-Indonesia secara online.

 

(Penulis: Dr. Gushairi, S.H.I.,MCL.,CPM, CPArb)

 

WhatsApp Image 2024-12-10 at 19.05.13 (1).jpeg

 

WhatsApp Image 2024-12-10 at 19.05.13 (2).jpeg

 

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

WhatsApp Image 2021-10-21 at 11.54.49.jpeg

Pengadilan Agama Rangkasbitung

Jalan Jendral Sudirman KM.03 Narimbang Mulya, Rangkasbitung, Lebak-Banten

Telp: (0252) 201533 | Web:pa-rangkasbitung.go.id
Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Link Sosial Media:

    whatsapp-png-image-9.png

Pengadilan Agama Rangkasbitung@2021